Heroes Myspace Comments

Welcome to the Jungle

PRAPATAN SPS
Catatan Berkeliling Nusantara

bioma 0

adhyws | Sabtu, Januari 01, 2011 |

Bioma adalah sekelompok hewan dan tumbuhan yang tinggal di suatu lokasi geografis tertentu (di darat) yang dipengaruhi oleh curah hujan dan intensitas penyinaran cahaya matahari.

Macam-macam BIOMA:
- bioma hutan tropis
- bioma hutan gugur
- bioma hutan taiga
- bioma padang rumput
- bioma gurun
- bioma tundra

A. HUTAN TROPIS


Ciri-ciri:
- memiliki kanopi (pepohonan berdaun lebat yang membentuk semacam tudung)
- terdapat di daerah tropis basah
- terletak di 23 LU - 23 LS
- suhu sekitar 25 Celcius
- kelembaban rata-rata 80%
- curah hujan 2000-2250 mm per tahun
- terbentuk iklim mikro (iklim yang hanya di dalam hutan saja) karena adanya kanopi
- tumbuhannya heterogen
- terdapat liana (tumbuhan yang merambat, memanjat, atau menggantung)
- daerah : Amerika tengah dan selatan, Afrika, Malaysia, Indonesia

Hutan tropis dibagi lagi menjadi 2, yaitu:
a. Hutan lumut


b. Hutan bakau/mangrove


B. HUTAN GUGUR
Ciri-ciri:
- terdapat di daerah beriklim sedang
- curah hujan rata-rata 750-1000 mm / tahun
- jenis tumbuhan relatif sedikit
- mempunyai 4 musim = semi, panas, gugur, dingin
- vegetasi dominannya pohon berdaun lebar
- daerahnya : Cile, Asia Timur, Eropa Barat, dll
- contoh tanaman : Elk, Maple, Oak, dan Beech.
- berdaun hijau saat musim panas, meranggas pada musim dingin



C. HUTAN TAIGA
Ciri-ciri:
- terdapat di daerah arktik dan sub-arktik
- suhunya -12 s.d. -10 Celcius
- curah hujan 400-750 mm/tahun
- musim panasnya singkat
- vegetasi dominannya pohon berdaun jarum (konifer), misal pinus
- daerah: Skandinavia, Rusia, Siberia


D. PADANG RUMPUT
Ciri-ciri:
- terdapat di daerah tropis sampai sedang
- tanamannya bersifat kosmopolitan (bisa hidup di mana saja)
- suhu dan curah hujan merupakan faktor pembentuk utama

Padang rumput dibagi menjadi 2 jenis, yakni sabana dan stepa.
1. Sabana:
- ditumbuhi tumbuhan xerofit (mampu beradaptasi di daerah kering)
- daerah :Afrika, Madagaskar, Indonesia, dll
- curah hujan tidak teratur
- tanahnya tidak dapat menyimpan air karena tingkat penyerapannya rendah dan sistem penyaluran air kurang baik.


2. Stepa:
- terdapat di daerah beriklim sedang
- sering disebut prairie = padang rumput hijau
- daerah : Eropa Timur, Amerika Utara, Asia Barat, dll


E. GURUN
Ciri-ciri:
- terdapat di daerah beriklim tropis, sedang, tinggi
- tingkat evaporasi (penguapan) lebih tinggi daripada curah hujan (250 mm/tahun)
- kelembaban udara rendah
- pada siang hari suhu mencapai 45 Celcius, malam bisa mencapai 0 celcius
- vegetasinya tumbuhan tidak berdaun atau berdaun sedikit, contoh kaktus
- air tanahnya cenderung asin


F. TUNDRA
Ciri-ciri:
- terdapat di daerah Arktik
- suhunya sangat rendah, mencapai -57 celcius di musim dingin dan 15 celcius musim panas
- curah hujan kurang dari 250 mm per tahun
- vegetasinya hanya semak dan didominasi lumut kerak, lumut daun, dan sphagnum
- mirip dengan vegetasi gurun, sehingga disebut cold desert
- ada tumbuhan semusim yang tumbuh pada musim panas selama 30-120 hari pertahun

0 Responses So Far:

 
Prapatan SPS Copyright © 2010 Prozine Theme is Designed by Lasantha Home | RSS Feed | Comment RSS